Rabithah Ma’ahid Islamiyah Nahdlatul Ulama (RMI-NU) telah merilis logo Hari Santri Nasional 2021 yang bertema “Bertumbuh, Berdaya, dan Berkarya”.

Asosiasi pondok pesantren se-Indonesia yang berada dalam naungan PBNU ini sebelumnya menyelenggarakan Sayembara logo untuk memeriahkan peringatan Hari Santri yang jatuh pada tanggal 22 Oktober.

Penetapan tanggal ini merujuk pada kontribusi kaum santri dan kiai dalam sejarah menjaga kedaulatan kemerdekaan Indonesia. Yaitu jasa KH Hasyim Asy’ari dan para kiai pesantren yang mencetuskan Resolusi Jihad 22 Oktober 1945 . Momen ini kemudian melahirkan peristiwa Hari Pahlawan yang bertepatan pada 10 Nopember 1945.

Berikut ini link untuk download logo Hari Santri Nasional 2021:

Logo Hari Santri Nasional 2021

Link Download >> Logo Hari Santri JPG, PNG, PDF, PSD

Link Download >> Logo Hari Santri JPG, PNG, PDF, PSD

Perayaan Hari Santri tidak hanya milik orang-orang pesantren, namun juga milik bangsa Indonesia pada umumnya. Selama ini publik hanya mengenal santri belajar ilmu-ilmu agama saja, padahal mereka juga belajar wawasan kebangsaan.

Dengan begitu, santri pun mempunya komitmen untuk menjaga kedaulatan negara ini dari rong-rongan kekuatan mana saja. Semoga melalui perayaan Hari Santri ini dapat meningkatkan kualitas dan kontribusi yang positif untuk agama dan negara. Amin.

Leave a Response