Berikut ini lampiran link untuk download bacaan doa setelah sholat fardhu lengkap dalam bentuk PDF. Menurut ajaran agama Islam, setiap orang muslim dan muslimat yang sudah mukallaf berkewajiban untuk menunaikan sholat lima waktu. Kewajiban ini senantiasa umat kerjakan pada siang dan malam hari.
Sholat lima waktu tersebut terdiri dari Subuh 2 rakaat, Dhuhur 4 rakaat, Ashar 4 rakaat, Maghrib 3 rakaat, dan Isya’ 4 rakaat. Mengerjakan ibadah fardhu ini boleh sendirian maupun berjamaah.
Selain itu, setiap sholat harus memenuhi syarat dan rukunnya yang menjadikan sahnya ibadah. Dalam menjalankannya pun kita juga perlu memerhatikan hal-hal yang membatalkan, sehingga Allah menerima ibadah kita. Jadi, dalam hal ini penting sekali untuk mempelajari ilmu-ilmu ibadah sholat.
Kitab suci Al-Qur’an telah menjelaskan dalil tentang syariat sholat dalam beberapa ayat antara lain, sebagaimana berikut ini.
وَمَا أُمِرُوا إِلَّا لِيَعْبُدُوا اللَّهَ مُخْلِصِينَ لَهُ الدِّينَ حُنَفَاءَ وَيُقِيمُوا الصَّلَاةَ وَيُؤْتُوا الزَّكَاةَ ۚ وَذَٰلِكَ دِينُ الْقَيِّمَةِ
Artinya: “Padahal mereka tidak disuruh kecuali supaya menyembah Allah dengan memurnikan ketaatan kepada-Nya dalam (menjalankan) agama yang lurus, dan supaya mereka mendirikan shalat dan menunaikan zakat; dan yang demikian itulah agama yang lurus.” (Surat Al-Bayyinah Ayat 5)
أَقِمِ الصَّلَاةَ لِدُلُوكِ الشَّمْسِ إِلَىٰ غَسَقِ اللَّيْلِ وَقُرْآنَ الْفَجْرِ ۖ إِنَّ قُرْآنَ الْفَجْرِ كَانَ مَشْهُودًا
Artinya: “Dirikanlah shalat dari sesudah matahari tergelincir sampai gelap malam dan (dirikanlah pula shalat) subuh. Sesungguhnya shalat subuh itu disaksikan.” (Surat Al-Isra’ Ayat 78)
حَافِظُوا عَلَى الصَّلَوَاتِ وَالصَّلَاةِ الْوُسْطَىٰ وَقُومُوا لِلَّهِ قَانِتِينَ
Artinya: “Peliharalah semua shalat(mu), dan (peliharalah) shalat wusthaa. Berdirilah untuk Allah (dalam shalatmu) dengan khusyuk.” (Surat Al-Baqarah Ayat 238)
فَاصْبِرْ عَلَىٰ مَا يَقُولُونَ وَسَبِّحْ بِحَمْدِ رَبِّكَ قَبْلَ طُلُوعِ الشَّمْسِ وَقَبْلَ الْغُرُوبِ
Artinya: “Maka bersabarlah kamu terhadap apa yang mereka katakan dan bertasbihlah sambil memuji Tuhanmu sebelum terbit matahari dan sebelum terbenam.” (Surat Qaf Ayat 39)
وَمِنَ اللَّيْلِ فَسَبِّحْهُ وَأَدْبَارَ السُّجُودِ
Artinya: “Dan bertasbihlah kamu kepada-Nya di malam hari dan setiap selesai sembahyang.” (Surat Qaf Ayat 40)
Jadi, berdasarkan ayat-ayat ini agama Islam memerintahkan umatnya untuk menyembah kepada Allah melalui ibadah sholat.
Selain Al-Qur’an, hadits Rasulullah juga menerangkan tentang kewajiban sholat bagi umatnya. Dalam hal ini, Nabi mencontohkan tata cara bagaimana yang benar dan sah. Jadi, dua dasar hukum yaitu Alquran dan Hadis harus umat Islam pahami dengan seksama.
Telah meriwayatkan dari Ubadah bin Shamit berkata bahwa Rasulullah bersabda:
خَمْسُ صَلَوَاتٍ كَتَبَهُنَّ اللَّهُ عَلَى الْعِبَادِ، فَمَنْ جَاءَ بِهِنَّ لَمْ يُضَيِّعْ مِنْهُنَّ شَيْئًا اسْتِخْفَافًا بِحَقِّهِنَّ، كَانَ لَهُ عِنْدَ اللَّهِ عَهْدٌ أَنْ يُدْخِلَهُ الْجَنَّةَ، وَمَنْ لَمْ يَأْتِ بِهِنَّ فَلَيْسَ لَهُ عِنْدَ اللَّهِ عَهْدٌ، إِنْ شَاءَ عَذَّبَهُ، وَإِنْ شَاءَ أَدْخَلَهُ الْجَنَّةَ
“Lima shalat yang telah Allah wajibkan kepada para hamba-Nya. Siapa saja yang mendirikannya dan tidak menyia-nyiakan sedikit pun darinya karena meremehkan haknya, maka dia memiliki perjanjian dengan Allah untuk memasukkannya ke dalam surga. Sedangkan siapa saja yang tidak mendirikannya, dia tidak memiliki perjanjian dengan Allah. Jika Allah menghendaki, maka Dia akan Menyiksanya. Dan jika Allah Menghendaki, maka Allah akan memasukkan ke dalam surga.” [Riwayat Abu Dawud no. 1420, An-Nasa’i no. 426 dan Ibnu Majah no. 1401, shahih]
وَعَنْ مَالِكِ بْنِ الْحُوَيْرِثِ رضي الله عنه قَالَ : قَالَ رَسُولُ اَللَّهِ صلى الله عليه وسلم ( صَلُّوا كَمَا رَأَيْتُمُونِي أُصَلِّي ) رَوَاهُ اَلْبُخَارِيُّ
Dari Malik Ibnu al-Khuwairits bahwa Rasulullah Shallallaahu ‘alaihi wa Sallam bersabda: “Shalatlah kamu sekalian dengan cara sebagaimana kamu melihat aku shalat.” Riwayat Bukhari [Hadis No. 347 dalam kitab hadis Bulughul Marom]
Secara bahasa, sholat bermakna doa. Sedangkan secara istilah, sholat adalah ibadah yang diawali dengan takbiratul ihram lalu ditutup dengan salam. Inti semua bacaan sholat adalah memohon kepada Allah, sehingga ketika selesai salam, kita sepatutnya tetap membaca dzikir dan doa.
Maka, berikut ini adalah salah satu contoh bacaan doa setelah sholat fardhu lengkap PDF:
KLIK >> DOWNLOAD
Bacaan doa selesai shalat wajib bahasa Arab:
Demikian bacaan doa setelah sholat fardhu lengkap pdf. Semoga ibadah kita selalu konsisten dan Allah menerimanya sebagai amalan yang ikhlas dan mulia. Amin. (mzn)